PERHATIAN

------------------- Dukung Pelayanan saya di Pedalaman Kalimantan melalui Pendirian POS PI (Pos Pekabaran Injil Suku Dalam) ------------------- Bila ada kesulitan dan dukungan doa bisa disampaikan dengan lewat : muribo_psrb@yahoo.com ------------------- muribo_psrb@yahoo.com ------------------- muribo_psrb@yahoo.com ------------------- muribo_psrb@yahoo.com -------------------

8.5.08

SEKJEN HKBP, PDT. WTP SIMARMATA, MA

Pematangsiantar, Pada tanggal 12 April 2008, Sekjen HKBP Pdt. WTP Simarmata, MA membuka secara resmi acara perayaan Dies Natalis STT HKBP XXX di Jalan Sangnawaluh 6 Pematangsiantar. Acara ini dirangkum dalam tiga bagian yaitu Ibadah pembukaan, seminar dan malam nada bersama para alumni.

2DiesN.jpg

Pada perayaan Dies Natalis STT HKBP XXX ini dihadiri oleh banyak pendeta antara lain Kepala Departemen Diakonia Pdt. Nelson F. Siregar, STh, praeses Silindung Pdt. Welman P. Tampubolon, STh, praeses Sumatera Timur Pdt. Dr. Plasthon Simanjuntak, praese Tanah Alas Pdt. Marolop P. Sinaga, MTh, praeses Humbang Pdt. Rahman T. Munthe, MTh, praeses Jakarta-2 Pdt. Armada Sitorus, MTh, dan praeses Tebing Tinggi Deli Pdt. Victor Sihotang, STh.

Dalam kata sambutannya, Sekjen HKBP Pdt. WTP Simarmata, MA mengungkapkan bahwa STT HKBP harus tetap menjaga mutu dari lulusannya, untuk mendukung itu maka peranan dan perhatian para alumni sangat berpengaruh untuk kemajuan almamaternya.

Tambah lagi Sekjen HKBP mengatakan �untuk terjun ke masyarakat, lulusan STT HKBP hendaknya memperlengkap diri dengan disiplin ilmu yang lain dalam mengelolah gereja kelak seperti akuntansi, teknologi, hukum, pertanian, peternakan dan lain sebagainya. Hal itu telah diterapkan di Filipina dan Korea sehingga lulusan mereka telah matang dalam melayani.�

Seminar yang digelar dalam perayaan tersebut mengangkat pokok-pokok penting dalam peningkatan mutu dan kualitas STT HKBP, yaitu, STT HKBP Menghadapi Strategis yang berubah oleh M.S. Siahaan, SE, MM, M.Min, Pendidikan dan Pelatihan Menghadapi Globalisasi Dunia oleh Capt. Drs. Parlindungan Siahaan, MM, kedua pembicara ini dipandu oleh Pdt. Dr. Ir. Fridz P. Sihombing, Revitalisasi dan Efesiensi STT HKBP oleh Ev. John Bidel Pasaribu, PhD dengan moderator Pdt. WTP Simarmata, MA.

3DiesN.jpg

Pada kesempatan itu juga, Sekjen HKBP, Pdt. WTP Simarmata, MA menjadi perantara dalam penyerahan penghargaan Muller-Kruger Awards kepada Pdt. Dr. Ir. Fridz Pardamean Sihombing yang disampaikan oleh Eyangka Desilva yang mewakili Muller-Kruger Fondation. Kegiatan ini berjalan dengan baik yang dihadiri oleh 200 orang peserta.



Dikirim Oleh : CPdt. Muribo Pasaribu, STh Staff Sekjen HKBP Pada Kamis, 17 April 2008


No comments: